Polda Metro Akan Koordinasi dengan Gubernur Baru Amankan Jakarta
Jumat, 21 April 2017 | 11:09 WIB / M. Lutfi
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Argo Yuwono.
Jakarta - Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan-Sandiaga Salahudin Uno unggul dalam real cuont KPU. Polda Metro Jaya selaku aparat yang memegang kendali keamanan Ibu Kota siap mendukung program-program pasangan tersebut setelah dilantik sebagai gubernur dan wakil gubernur.
"Kami pasti mendukung ya siapapun yang menjadi gubernurnya karena kami merupakan tiga pilar yang harus saling mendukung untuk kemajuan Jakarta," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono di Jakarta, Jumat (22/4).
Polda Metro Jaya sangat berkaitan dengan Pemprov DKI Jakarta. Dalam beberapa aspek, polisi dan Pemprov DKI Jakarta sangat berkaitan di antaranya masalah lalu lintas dan keamanan.
Polda Metro Jaya akan berkoordinasi dengan Pemprov DKI Jakarta dalam menyelesaikan permasalahan di Ibu Kota, salah satunya masalah kriminalitas.
"Kami tentu tetap akan berkoordinasi dengan siapa pun gubernurnya untuk keamanan DKI Jakarta," ungkapnya.
Berdasarkan hasil hitung cepar versi KPU, pasangan Anies-Sandi memenangkan Pilkada DKI Jakarta putaran kedua dengan perolehan suara 57,95 %. Sementara rivalnya, Basuki Tjahaja Purnama (Ahoj)-Djarot Saiful Hidayat hanya memperoleh suara 42,05%.