Masih Terkena Pemadaman Listrik? Yuk ke Hotel
Jakarta - Pemadaman listrik yang terjadi secara serentak di area DKI Jakarta, Banten, Jawa Barat hingga sebagian Jawa Tengah pada hari Minggu, 4 Agustus 2019 menyebabkan berbagai aktivitas warga menjadi terganggu. Banyak dikeluhkan oleh warga terutama masalah air yang tidak mengalir, sulitnya jaringan komunikasi, matinya alat elektronik rumah tangga, matinya pendingin ruangan dan lain sebagainya yang bersumber dari energi listrik.
Hal ini membuat sebagian warga Jakarta berbondong-bondong menginap di hotel, salah satunya adalah Swiss-Belresidences Rasuna Epicentrum Jakarta. Hotel berbintang 4 yang berlokasi strategis di area pusat bisnis, perbelanjaan, hiburan, dan pendidikan ini memiliki genset yang dapat mengcover selama pemadaman listrik berlangsung. Guna mengantisipasinya adanya pemadaman lanjutan, pihak hotel juga telah mempersiapkan tambahan solar sehingga genset akan terus menyala.
Dengan ukuran kamar yang cukup besar antara 30 m2 hingga 58 m2, Swiss-Belresidences Rasuna Epicentrum dapat dijadikan rekomendasi untuk menginap bersama keluarga. Berbagai fasilitas tersedia untuk menunjang kenyamanan seluruh tamu diantaranya layanan in-room dining selama 24 jam, layanan binatu atau Laundry & Dry Cleaning, Swiss-Café Restaurant dan Epic Lounge & Bar, fitness center, serta kolam renang outdoor dengan pemandangan kota yang sangat “Instagrammable” dapat dijadikan salah satu lokasi menarik untuk beraktivitas bersama keluarga maupun untuk berfoto.
Tidak perlu cemas lagi apabila masih mengalami pemadaman listrik, Swiss-Belresidences Rasuna Epicentrum merupakan salah satu hotel yang dapat menjadi solusi cerdas untuk dapat terus beraktivitas tanpa takut mengalami pemadaman listrik.