MENU TUTUP
Terpopuler     Nasional Daerah Home

Krisdayanti Akan Nyanyikan 29 Lagu di Malaysia

Minggu, 05 Februari 2017 | 20:02 WIB / Ferdinan Putra
Krisdayanti Akan Nyanyikan 29 Lagu di Malaysia Krisdayanti
Kuala Lumpur - Penyanyi pop Indonesia Krisdayanti akan menyanyikan 29 lagu pada konser "Romansa Krisdayanti" di Panggung Sari, Istana Budaya, Kuala Lumpur 24 hingga 26 Februari 2017 mulai pukul 20.00 waktu setempat.
 
"Ini merupakan konser pertama Krisdayanti bersama artis dari Malaysia mulai dari musisi hingga dancer. Saat di KLCC 2014 lalu semua dari Indonesia bersama Erwin Gutawa," ujar Managing Director Neo Global Sdn Bhd Nasran Rahman. 
 
Nasran mengatakan, pada konser kali ini, untuk yang kali pertamaKrisdayanti tampil di Istana Budaya yang selama ini dia inginkan.
 
"Dia mempunyai mimpi untuk tampil di panggung prestige di Kuala Lumpur di Istana Budaya selama tiga malam berturut-turut. Pertama kalinya juga Kris memberitahu saya ini merupakan tantangan yang harus diterima," katanya.
 
Nasran mengatakan konser berjudul "Romansa" berasal dari ide Krisdayanti sendiri dan dia yang memilih judul tersebut. 
 
"Romansa artinya kepahlawanan romantis. Dia ingin mencitrakan sebagai wanita yang positif, kuat semangatnya dan pada sisi yang sama ada sisi keibuan romantisnya," katanya. 
 
Dia mengatakan dalam konser ini ada empat segmen terdiri atas romansa, tribute, segmen rock, dan rhythm and blues.
 
"Untuk segmen romansa dia akan memainkan lagu-lagu pop seperti 'Menghitung Hari' dan sebagainya, kemudian ada segmen tributemusisi legenda Malaysia yang telah pergi yaitu Siti Saloma, istri P Ramlee dan juga Sudirman Haji Arshad," katanya. 
 
Segmen ketiga ada segmen rock, dia akan menyanyikan lagu yang top seperti lagu "Search", lagu Iklim "Suci Dalam Debu" dan lagu-lagu dari Eropa seperti dari Bon Jozi dan sebagainya. 
 
"Setiap malam segmennya begitu Juga akan ada artis Malaysia dari genre pop, genre rock dan genre R&B yaitu penyanyi Salim vokalis Iklim Suci Dalam Debu, kedua Ning Baizura seorang penyanyi soprano R&B yang cocok dengan Krisdayanti," katanya.
 
Nasran mengatakan, Krisdayanti adalah duta kecil Indonesia yang membawa lagu-lagu dan budaya Indonesia. Dia juga akan memakai baju dari desainer Ivan Gunawan dan desainer Malaysia.
 
"Semua harus nonton konser spektakuler ini. Saya mengharap semua penggemar musik di Indonesia dan Malaysia hadir. Untuk info tiket bisa ke www.myticket.asia atau Facebook dan Instagram Neo Global," katanya.
 
Dia mengatakan pihaknya juga mengundang Dubes Indonesia dan juga pemimpin-pemimpin dari Malaysia seperti Menteri Pariwisata Malaysia.
 
"Kemungkinan besar dalam proses kami juga mengundang Perdana Menteri Najib Razak. Nama Krisdayanti begitu besar di Indonesia dan Malaysia sehingga sangat dinanti-nantikan," katanya. (kps)
Baca Juga

Seruni Bahar ‘Tiada Maaf Bagimu’

Bakat Bermusik, Rudep Band Akan Keluarkan Album Perdana

Kontak Informasi indonesiareports.com
Redaksi: redaksiindonesiareports[at]yahoo.com
Iklan: iklanindonesiareports[at]yahoo.com